Kabar Kantor Wilayah

Indeks Berita Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM RI

Gelar Arisan Rutin DWP Kanwil Kemenkumham Sulsel, Ny Dame: Jaga Solidaritas dan Perkuat Hubungan Silahturahmi

 Gelar Arisan Rutin DWP Kanwil Kemenkumham Sulsel Ny Dame Jaga Solidaritas dan Perkuat Hubungan Silahturahmi

Makassar – Jajaran Pengurus dan Anggota Dharma Wanita Persatuan (DWP) Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Sulawesi Selatan (Kanwil Kemenkumham Sulsel) menggelar kegiatan Pertemuan Rutin dan Arisan DWP, bertempat di Aula Pancasila Kanwil pada Jumat (05/07).

Ketua DWP Kanwil Ny. Dame Yosefina (istri Kepala Kantor Wilayah Liberti Sitinjak) menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada seluruh anggota yang telah hadir di dalam kegiatan ini, serta telah berperan serta pada seluruh rangkaiaian kegiatan DWP Kanwil Kemenkumham Sulsel.

Lebih lanjut Ny Dame meminta kepada seluruh anggotanya untuk tetap menjaga solidaritas di dalam perkumpulan ini (saling bersilahturahmi dan saling menguatkan satu sama lain).

“Jangan terpengaruh atas omongan/gosip orang lain yang justru merusak hubungan silahturahmi yang telah terjalin lama di dalam DWP ini. Kita harus bijaksana menyikapinya,” ungkap istri Kakanwil Liberti Sitinjak.

Selama kepemimpinannya di DWP Kanwil Kemenkumham Sulsel, Ny. Dame ungkapkan telah menemukan beragam perbedaan pada anggotanya seperti ada anggota yang memiliki kelebihan, ada yang terdapat kekurangan, bahkan ada juga anggota yang aktif dan ada juga yang tidak aktif dalam perkumpulan DWP.

“Segala perbedaan tersebut saya hargai. Perbedaan itu adalah bagian dari kehidupan organisasi. Oleh karenanya, saya minta ibu-ibu untuk dapat menerima kelebihan dan kekurangan masing-masing. Perbedaan tersebut jangan sampai menjadi penghalang untuk dapat duduk bersama-sama. Hal ini penting untuk menciptakan rasa damai dan nyaman,” tegas Ny. Dame.

Bahkan, Ny. Dame meminta setiap anggotanya untuk dapat saling memaafkan jika ada anggotanya yang berbuat salah baik disengaja maupun tidak disengaja.

"Kehidupan ini tidak ada yang sempurna. Setiap orang ada kurang dan lebihnya. Oleh karenanya, kita harus terbiasa menerima kekurangan orang lain dan menerima kelebihan orang lain,” ungkap Ny. Dame.

Dalam kesempatan ini, Ny. Dame berpesan kepada anggota DWP untuk terus mendampingi suami di dalam melaksanakan tugas dan fungsi (tusi) sehari-hari. Tidak lupa, Ny. Dame berpesan kepada anggota DWP yang merupakan pegawai kanwil untuk terus bekerja lebih baik lagi.

“Rangkailah pekerjaan ibu. Rangkailah perbuatan ibu. Rangkailah amal baik ibu. Baik di kantor maupun di dalam rumah tangga, di dalam mengantarkan suami kita atau kita sendiri untuk meraih kesuksesan yang lebih baik lagi,” pesan Ny. Dame.

Dan pada akhirnya dibawah kepemimpinan DWP yang baru nanti, Ny. Dame meminta kepada seluruh anggotanya untuk terus aktif di DWP demi memperoleh ilmu dan wawasan, serta memperkuat solidaritas sesama anggota.

“Ibu adalah tiang keluarga, perdana menteri di rumah. Kelolalah rumah tanggamu. Dukunglah suamimu dan anak-anakmu. Semoga doa ibu-ibu dikabulkan oleh Tuhan sehingga segala Impian tercapai,” pesan terakhir Ny. Dame.

Pertemuan rutin dan arisan DWP kali ini dirangkaikan dengan penyampaian materi yang dibawawkan oleh Tim Corporate Roadshow Terracotta. Selanjutnya diisi dengan penyerahan cinderamata kepada Ketua DWP Kanwil Kemenkumham Sulsel dan hiburan.

Sebelumnya, telah dilakukan rangkaian serah terima jabatan (sertijab) Bendahara Umum Lama yaitu Ny. Hajrah Ramli kepada Bendahara Umum Baru Ny. Adriyana Khomaini. Sertijab ini disaksikan langsung oleh Ny. Dame.

logo besar kuning
 
KANTOR WILAYAH KEMENTERIAN HUKUM DAN HAM
PROVINSI SULAWESI SELATAN
PikPng.com school icon png 2780725   Jl. Sultan Alauddin No 191A, Gn. Sari, Kec. Rappocini, Makassar, Sulawesi Selatan, 90221
PikPng.com phone icon png 604605   +682196735747
    Email Kehumasan
    kanwilsulsel@kemenkumham.go.id
PikPng.com email png 581646   Email Pengaduan
    kemenkumham.sulawesiselatan@gmail.com

 

facebook kemenkumham   twitter kemenkumham   instagram kemenkumham   linked in kemenkumham   Youtube kemenkumham   rss kemenkumham
logo besar kuning
 
KANWIL KEMENKUMHAM
PROVINSI SULAWESI SELATAN


facebook kemenkumham   twitter kemenkumham   instagram kemenkumham   linked in kemenkumham   Youtube kemenkumham   rss kemenkumham

PikPng.com school icon png 2780725   Jl. Sultan Alauddin No 191A, Kelurahan Gunungsari, Kecamatan Rappocini - Kota Makassar, Sulawesi Selatan 90221
PikPng.com phone icon png 604605   082196735747
PikPng.com email png 581646   kanwilsulsel@kemenkumham.go.id
PikPng.com email png 581646   kemenkumham.sulawesiselatan@gmail.com

Copyright © Pusat Data dan Teknologi Informasi
Kemenkumham RI