Kabar Kantor Wilayah

Indeks Berita Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM RI

Pimpin Apel Pagi Perdana Pasca Cuti Bersama Idul Fitri, Kakanwil Liberti Sitinjak Tekankan Tata Nilai PASTI

 

Makassar – Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Sulawesi Selatan (Kanwil Kemenkumham Sulsel) Liberti Sitinjak saat memimpin apel pagi perdana usai cuti bersama Idul Fitri menekankan Tata Nilai PASTI kepada seluruh pegawai untuk tetap diterapkan dalam setiap pelaksanaan tugas.

Sebelumnya Liberti Sitinjak mengucapkan Selamat Hari Raya Idul Fitri 1445 H di hadapan seluruh pegawai Kanwil.

“Atas nama pimpinan dan keluraga, saya mengucapkan Minal Aidin Wal Faizin. Mohon maaf lahir dan batin,” ucap Liberti saat pimpin apel di pelataran Kanwil Sulsel, Selasa (16/4).

Liberti ungkapkan bahwa setelah melalui masa libur lebaran, Liberti berharap agar seluruh pegawai dapat menyehatkan diri, bergembira, bersukaria, dan mensyukuri nikmat Allah dengan keluarga.

Dalam kesempatan ini. Liberti berpesan agar para pimpinan tinggi (pimti) dan jajarannya di divisi masing-masing untuk kembali mereview semua kegiatan yang menjadi kewajiban pegawai. “Saya harap mulai hari ini, kita kembali melakukan tugas-tugas kita sebagai seorang Aparatur Sipil Negara (ASN),” pinta Liberti.

Lebih lanjut Liberti mengajak seluruh pegawai untuk berpatok pada aturan serta prosedur yang telah ditetapkan. Hal ini penting agar tidak ada temuan yang menimbulkan tanda tanya manakala ada pemeriksaan/audit baik internal maupun eksternal.

“Untuk itu, mari kita bekerja sesuai dengan jargon kita Profesional, Akuntabel, Sinergi, Transaparn, dan Inovatif (PASTI)!” sambung Liberti seraya mengajak seluruh pegawai.

Apel pagi pegawai ini turut dihadiri oleh Seluruh Kepala Divisi, Para Pejabat Administrator dan Pengawas, dan Seluruh Pegawai Kanwil.

logo besar kuning
 
KANTOR WILAYAH KEMENTERIAN HUKUM DAN HAM
PROVINSI SULAWESI SELATAN
PikPng.com school icon png 2780725   Jl. Sultan Alauddin No 191A, Gn. Sari, Kec. Rappocini, Makassar, Sulawesi Selatan, 90221
PikPng.com phone icon png 604605   +682196735747
    Email Kehumasan
    kanwilsulsel@kemenkumham.go.id
PikPng.com email png 581646   Email Pengaduan
    kemenkumham.sulawesiselatan@gmail.com

 

facebook kemenkumham   twitter kemenkumham   instagram kemenkumham   linked in kemenkumham   Youtube kemenkumham   rss kemenkumham
logo besar kuning
 
KANWIL KEMENKUMHAM
PROVINSI SULAWESI SELATAN


facebook kemenkumham   twitter kemenkumham   instagram kemenkumham   linked in kemenkumham   Youtube kemenkumham   rss kemenkumham

PikPng.com school icon png 2780725   Jl. Sultan Alauddin No 191A, Kelurahan Gunungsari, Kecamatan Rappocini - Kota Makassar, Sulawesi Selatan 90221
PikPng.com phone icon png 604605   082196735747
PikPng.com email png 581646   kanwilsulsel@kemenkumham.go.id
PikPng.com email png 581646   kemenkumham.sulawesiselatan@gmail.com

Copyright © Pusat Data dan Teknologi Informasi
Kemenkumham RI