Kakanwil Kemenkumham Sulsel Buka Konstek Peningkatan Kualitas WBP

 korstek pas

Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Sulawesi Selatan, Harun Sulianto membuka Konsultasi Teknis Pemasyarakatan terkait Peningkatan kualitas Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) menjadi SDM terampil melalui kerjasama dengan Para stekholder yang diselenggarakan di Aula Kantor Wilayah Kemenkumham Sulsel, Senin (26/10/2020).

Harun meminta agar Petugas pemasyarakatan memberikan pembinaan keterampilan terhadap WBP sehingga mereka dapat produktif di tengah pandemi Covid-19. WBP harus menciptakan karya yang layak untuk dipasarkan baik di pasar tradisional, modern, dan online," Kata Harun.

"Berdasarkan hasil penelitian, Empat hal yang mendorong optimisme hidup mantan WBP yakni kepastian kerja di masa depan, keluarga yang menerima kondisi wbp dan dukungan moril, kondisi Lapas/Rutan yang kental dengan kekeluargaan dan Kebersamaan, serta rasa tidak takut akan stigma negatif," Ungkap Harun.

Sementara itu, Kepala Divisi Pemasyarakatan mengungkapkan, Konstek ini diharapakan dapat mengefektifkan dan memaskimalkan pelaksanaan tugas subtantif Bimbingan Kerja di Lingkungan Kemenkmham sulsel, dapat menjalin kerjasama dengan instansi dan stekholder terkait serta memahami teknik-teknik pemasaran hasil karya WBP.

Kegiatan ini turut diikuti oleh Kepala Divisi Administrasi Sirajuddin, Kepala Divisi Keimigrasian Dody Karnida, dan Kepala Divisi Pelayanan Hukum Sri Yuliani dan sebagai peserta juga diikuti oleh Kepala UPT Pemasyarakatan Se-Sulsel sebagai peserta.

Kemudian dihadiri oleh dua narasumber yakni Kepala Seksi Pelaksanaan Balai Jasa Konstruksi Wilayah VI Makassar Ditjen Bina Konstruksi Kementerian PUPR Afandi Andi Basri membahas terkait Peningkatan Kapasitas SDM menuju Kontruksi Unggul Indonesia Maju di Era 4.0, dan Kepala Seksi Pemasaran Direktorat Pembinaan Narapidana dan Latihan Kerja Produksi, Junius Bahagianta Surbakti yang membahas terkait Peran Stakeholder dalam Peningkatan Kapasitas SDM Warga Binaan Pemasyarakatan.


Cetak   E-mail