Kabar Kantor Wilayah

Indeks Berita Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM RI

Kadivmin Kanwil Kemenkumham Sulsel Ajak Seluruh Pegawai Bekerja Sama Memaksimalkan Serapan Anggaran

 Kadivmin Kanwil Kemenkumham Sulsel Ajak Seluruh Pegawai Bekerja Sama Memaksimalkan Serapan Anggaran

Makassar – Kepala Divisi Administrasi (Kadivmin) pada Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Sulawesi Selatan (Kanwil Kemenkumham Sulsel) Indah Rahayuningsih kembali meminta kepada seluruh pegawai untuk bekerja sama dan sama-sama bekerja di dalam memaksimalkan penyerapan anggaran.

“Akhir-akhir ini banyak Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (APBD) yang masuk ke Sulawesi Selatan. Apalagi Kanwil Kemenkumham Sulsel ini merupakan kanwil terbesar di Indonesia Timur yang tentunya memiliki tugas dan tanggung jawab lebih besar dibandingkan kanwil lainnya,” kata Indah saat memimpin Apel Pagi Pegawai di Lapangan Kanwil pada Kamis (10/10).

Untuk itu, Indah meminta kepada Para Pejabat Administrator dan Pengawas beserta jajarannya untuk segera melaksanakan program-program kegiatan dengan baik guna memaksimalkan percepatan anggaran. Hal ini sesuai dengan amanat Kepala Kantor Wilayah (Kakanwil) Taufiqurrakhman agar Kanwil Kemenkumham Sulsel konsisten mendapatkan prestasi teratas terkait anggaran.

Kadivmin Kanwil Kemenkumham Sulsel Ajak Seluruh Pegawai Bekerja Sama Memaksimalkan Serapan Anggaran2

Kadivmin Kanwil Kemenkumham Sulsel Ajak Seluruh Pegawai Bekerja Sama Memaksimalkan Serapan Anggaran1

“Banyaknya anggaran yang masuk ke kita (Sulsel) juga bukti bahwa pimpinan pusat memberikan kepercayaan kepada kita. Untuk itu, saya minta kepada seluruh jajaran untuk dapat menjaga kepercayaan serta menjalankan amanat yang diberikan demi mewujudkan kinerja terbaik Kanwil Kemenkumham Sulsel,” lanjut Indah.

Selain itu, Indah juga mengapresiasi sikap kedisiplian seluruh pegawai di dalam mengikuti Apel Pagi dan Apel Sore Pegawai. Untuk itu, Indah meminta kepada seluruh pegawai untuk menjaga integritas dalam mengikuti Apel dan melaksanakan tugas dan fungsi (tusi) sehari-hari.

“Jika bapak/ibu berhalangan ikut apel, segera sampaikan alasannya kepada atasan langsung. Tapi kalau ada di sini, mohon untuk tetap ikut apel baik pagi maupun sore,” pesan Indah.

Menutup amanatnya, Indah berpesan kepada seluruh pegawai untuk saling menghormati kepada setiap jajaran di kanwil. “Dengan sikap tersebut, akan menjadikan kita sebagai Pegawai Negeri Sipil (PNS) seutuhnya,” tutup Indah.

Apel Pagi Pegawai dihadiri oleh Para Pejabat Administrator dan Pengawas dan Seluruh Pegawai Kanwil.

logo besar kuning
 
KANTOR WILAYAH KEMENTERIAN HUKUM DAN HAM
PROVINSI SULAWESI SELATAN
PikPng.com school icon png 2780725   Jl. Sultan Alauddin No 191A, Gn. Sari, Kec. Rappocini, Makassar, Sulawesi Selatan, 90221
PikPng.com phone icon png 604605   +682196735747
    Email Kehumasan
    kanwilsulsel@kemenkumham.go.id
PikPng.com email png 581646   Email Pengaduan
    kemenkumham.sulawesiselatan@gmail.com

 

facebook kemenkumham   twitter kemenkumham   instagram kemenkumham   linked in kemenkumham   Youtube kemenkumham   rss kemenkumham
logo besar kuning
 
KANWIL KEMENKUMHAM
PROVINSI SULAWESI SELATAN


facebook kemenkumham   twitter kemenkumham   instagram kemenkumham   linked in kemenkumham   Youtube kemenkumham   rss kemenkumham

PikPng.com school icon png 2780725   Jl. Sultan Alauddin No 191A, Kelurahan Gunungsari, Kecamatan Rappocini - Kota Makassar, Sulawesi Selatan 90221
PikPng.com phone icon png 604605   082196735747
PikPng.com email png 581646   kanwilsulsel@kemenkumham.go.id
PikPng.com email png 581646   kemenkumham.sulawesiselatan@gmail.com

Copyright © Pusat Data dan Teknologi Informasi
Kemenkumham RI