Peringati Hari Pahlawan, Rutan Watansoppeng Gelar Pentas Seni dan Panggung Gembira

Watansoppeng (11/11/2018) -  Sabtu, 10 November 2018 yang lalu kita semua kembali mengenang dan mengingat para Pahlawan yang telah berjuang demi mempertahankan kemerdekaan kita. Rumah Tahanan Negara (Rutan) Kelas IIB Watansoppeng juga tidak mau kalah dalam menyemarakkan hari bersejarah tersebut.

Dengan menyelenggarakan Pentas Seni dan Panggung gembira sesuai dengan arahan Dirjen Pemasyarakatan. walau hanya memiliki waktu 2 hari dalam mempersiapkan pentas, namun semangat dan antusias pegawai beserta warga binaan sangat besar. Dari pagi hingga malam hari mereka giat berlatih, bahkan ada pegawai yang sampai bermalam demi menyelesaikan persiapan untuk pementasan tersebut.

Berkat semangat seluruh pegawai yang ada dan antusiasme warga binaan yang tak disangka begitu bergelora, pentas seni yang awalnya dianggap sederhana justru menjadi sangat luar biasa dan penuh kejutan.

Warga binaan  bergaya ala pahlawan dan prajurit tempo dulu, sedangkan pegawai yang tidak mau kalah pamor dengan warga binaan juga menyiapkan kostum dan bahkan tampil bersama warga binaan.

Pada hari bersejarah ini, Rutan Watansoppeng juga mencetak sejarah baru. dimana warga binaan dan pegawai berbaur menjadi satu tanpa pandang status maupun jabatan, semua ikut meramaikan perayaan Hari Pahlawan ini. Bahkan masyarakat juga ikut menyaksikan pentas ini dari ruang pengunjung.

Dalam kegiatan ini ada 3 lomba yang diadakan yaitu lomba vocal group dengan lagu kebangsaan, lalu lomba fashion show dan lomba puisi dengan tema Pahlawan. selain itu warga binaan juga memberikan persembahan Drama Musikal dengan latar belakang perjuangan Bung Tomo, serta tari kreasi oleh warga binaan wanita.

 

 

Kontributor :   Chaerunnisa Ibrahim


Cetak   E-mail